GRESIK,1minute.id – Pemerintahan Desa (Pemdes) Laban, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik menggelar sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Balai Dese setempat pada Senin, 24 November 2025.
Tekad mereka menjadikan Desa Bersinar alias Desa Bersih dari Narkoba. Sosialisasi menghadirkan narasumber dari Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Gresik ini diikuti perangkat desa, karang taruna, tokoh masyarakat, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Menganti Siti Choni berlangsung selama hampir dua jam.
Pj Kepala Desa Laban Hadi Purwanto mengatakan, penyalahgunaan narkoba menjadi ancaman serius bagi generasi muda dan masa depan bangsa. Narkoba bagaikan fenomena gunung es yang memiliki dampak semakin besar. “Dan, fenomena dapat membahayakan siapa saja, termasuk warga di desa kita,” kata Hadi Purwanto pada Senin, 24 November 2025.
Penyalahgunaan narkoba tidak hanya menghancurkan individu, tetapi juga memicu masalah sosial, kesehatan, dan keamanan di tengah masyarakat. “Kita tidak bisa menutup mata terhadap kenyataan ini. Perlu adanya sinergi dan kerja sama dari semua pihak, mulai dari pemerintah, aparat penegak hukum, tokoh masyarakat, hingga orang tua, untuk bersama-sama memerangi narkoba,” ujar Hadi yang juga Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kecamatan Menganti ini.
Ia melanjutkan kegiatan sosialisasi adalah langkah awal yang sangat strategis. Sebab, melalui acara ini, bisa mendapatkan pemahaman yang lebih baik mengenai bahaya narkoba dari aspek kesehatan, hukum, dan dampaknya bagi kehidupan.
“Saya berharap, seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan menyimak materi yang akan disampaikan oleh narasumber dengan saksama. Jangan ragu untuk bertanya dan berdiskusi, karena pengetahuan yang kita dapat hari ini akan menjadi bekal berharga untuk melindungi keluarga dan lingkungan kita,” katanya.
Ia pun mengajak semua stakeholder untuk merapatkan barisan memerangi penyebaran narkoba. “Mari kita rapatkan barisan. Jadikanlah diri kita sebagai agen perubahan, sebagai kader anti narkoba, yang bisa memberikan pengaruh positif bagi lingkungan sekitar,” tegasnya. Ia berharap hasil sosialisasi bisa menjadi virus positif bagi masyarakat di Desa Laban.
“Sampaikan pengetahuan yang Anda dapatkan kepada keluarga, tetangga, dan teman-teman, terutama kepada generasi muda. Agar Desa kita Bersinar. Desa Bersih dari Narkoba,” tegasnya. (yad)

