Viral Manusia Menikahi Kambing, Polisi Mulai Mintai Keterangan Empat Elemen Pengadu 

GRESIK,1minute.id – Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah mengeluarkan fatwa pernikahan manusia dengan kambing adalah penistaan agama. Polisi mulai melakukan penelisikan perkawinan nyeleneh di Pesanggrahan Keramat di Desa Jogodalu, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik pada Minggu, 6 Juni 2022.

Sebanyak empat elemen masyarakat yang telah melapor ke Polres Gresik mulai menjalani pemeriksaan di Unit Pidana Umum (Pidum) Satreskrim Polres Gresik pada Jumat, 10 Juni 2022. Pemeriksaan dimulai pukul 16.00 hingga 19.30. Empat elemen itu diantaranya adalah Aliansi Warga Cerdas (WC) Gresik , Aliansi Masyarakat Peduli Gresik (AMPG) dan Gerakan Pemuda (GP) Ansor Gresik. 

Ada empat orang penyidik Pidum Satreskrim Polres Gresik yang menggali keterangan dari empat elemen yang melaporkan perbuatan yang oleh MUI Gresik tindakan penistaan agama itu. Masing-masing penyidik memeriksa satu orang pelapor. Pertanyaan yang diajukan penyidik Pidum Satreskrim Polres Gresik masih seputar data awal. 

Diantaranya, barang bukti video berasal dari mana, siapa saja orang yang terlibat dalam video tersebut. Hampir semua saksi pelapor mengenal identitas nama orang yang terlibat dalam perkawinan manusia dengan kambing betina bernama Sri Rahayu binti Bejo tersebut. Nama-nama yang terlibat dalam video yang diakui mereka untuk konten medsos itu sama dengan yang di “sidang” oleh Komisi Fatwa MUI Gresik yang melibatkan empat organisasi keagamaan di Kabupaten Gresik itu. Yakni, MUI Gresik, PCNU Gresik, PD Muhammadiyah Gresik dan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Gresik itu.

Menurut Perwakilan Aliansi WC Gresik Abdullah Syafii, pemanggilan dilakukan untuk memintai keterangan kepada para pengadu. Sebab, pihak kepolisian membutuhkan bukti sebagai dasar pengaduan agar bisa ditindaklanjuti.

“Kami diundang Polres Gresik, untuk dimintai ketarangan terkait pengaduan kasus ritual pernikahan nyeleneh antara manusia dan kambing yang terjadi di Pesanggerahan Keramat Ki Ageng di Desa Jogodalu, Kecamatan Benjeng, yang telah kita layangkan ke pihak kepolisian,”ujar Syafii pada Sabtu, 11 Juni 2022.

“Kita para pengadu oleh pihak kepolisian, tak hanya dimintai keterangan tetapi juga diminta memberikan video atau dokumentasi ritual tersebut, untuk dijadikan dasar pengaduan,”imbuh Syafii yang juga pengacara itu.

Syafii menambahkan bahwa pihaknya bersama tiga ormas lain, yang notabene pengadu telah memberikan semua bukti rekaman video kepada pihak penyidik dari Polres Gresik.

“Kami para pengadu, tadi sudah menyerahkan bukti berupa video terkait ritual pernikahan nyeleneh antara manusia dengan kambing, kepada penyidik. Semoga ini bisa menjadi atensi serius Polres Gresik, dalam menindaklanjuti kasus ini sampai tuntas,” ungkapnya.

Penyidik telah menyiapkan pasal berlapis untuk para terduga pelaku yang terlibat dalam perkawinan manusia dengan kambing itu. Diantaranya, pasal 28 ayat (2) UU ITE serta Pasal 156 (a) KUHP. 

Pasal 28 ayat (2) UU ITE, “Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA).

Pasal 156 (a) berbunyi  Dipidana dengan pidana penjara selama-lamanya lima tahun barangsiapa dengan sengaja dimuka umum mengeluarkan perasaan atau melakukan perbuatan :

a. Yang pada pokoknya bersifat permusuhan, penyalah-gunaan atau penodaan terhadap suatu agama yang dianut di Indonesia. 

“Seluruh pihak yang terlibat atau hadir di lokasi kegiatan tersebut, bisa terkena sanksi pidana setidaknya 5 tahun,”tegas Syafii. (yad)

Viral Manusia Menikahi Kambing, Polisi Mulai Mintai Keterangan Empat Elemen Pengadu  Selengkapnya

SIG bersama 31 BUMN Melakukan Pelatihan Bisnis Terapan Diikuti Puluhan Pengajar di 26 Ponpes di Jawa Timur 

GRESIK,1minute.id – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) bersama 31 BUMN menyelenggarakan Pelatihan Bisnis Terapan yang diikuti oleh 78 pengajar dari 26 pondok pesantren di Jawa Timur. Seremoni kegiatan dilakukan oleh Menteri BUMN, Erick Thohir bersama Direktur SDM dan Umum SIG Agung Wiharto di Pondok Pesantren Qomaruddin, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur pada Jumat, 10 Juni 2022.

Program yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN ini diawali dengan kegiatan Training of Trainer (ToT) Pesantrenpreneur 2022. ToT merupakan kegiatan pelatihan kepada pengasuh dan guru pesantren untuk meningkatkan kualitas hard skill sebagai bekal ilmu dan pengalaman untuk diajarkan kepada santri di pondok pesantren.

Materi yang diajarkan pada pelatihan adalah Teknologi dan Rekayasa, Teknologi dan Informasi,Kesehatan, Agrobisnis, Perikanan dan Agroteknologi, Bisnis dan Manajemen serta Tata Rias dan Tata Boga.

Direktur SDM dan Umum SIG Agung Wiharto menjelaskan, melalui program bisnis terapan ini, SIG berupaya membangun kemandirian pesantren dan meningkatkan keterampilan santri agar memiliki jiwa kewirausahaan, dapat melihat peluang usaha, memanfaatkan jaringan untuk berkolaborasi, dan menerapkan teknologi berbasis digital.

Selain kegiatan pelatihan, SIG, PLN dan Pelindo melakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universtias Airlangga tentang Pendampingan Implementasi Pendidikan Bisnis Terapan bagi pondok pesantren di Jawa Timur. Pendampingan dilakukan selama 1 tahun kedepan, dengan harapan usaha yang dijalankan pondok pesantren dapat berkembang dan mampu bersaing.

Sementara itu, Menteri BUMN, Erick Thohir mengatakan, pemerintah terus mendorong program yang bisa menjadi pondasi, secara bersama menjaga pertumbuhan ekonomi, tidak mungkin negara maju tetapi rakyatnya tidak makmur. Kerena itu, Kementerian BUMN terus memperbaiki diri, mentransfrormasi dan allhmdulillah hasilnya sudah ada.

“BUMN yang dulu untung Rp 13 triliun, setelah 2 tahun, para direksi, komisaris dan seluruh yang ada di Kementerian BUMN berupaya bersih diri, bekerja secara transparan, profesional, hasilnya kini untung BUMN mencapai Rp 126 triliun,”kata Erick Thohir.

Menurutnya, keuntungan itu tentunya diberikan kepada negara agar dapat terus menggelar program yang pro rakyat seperti vaksin gratis saat Covid, pengobatan gratis, subsidi BBM. “Kami di pemerintah memastikan hadir ketika rakyat membutuhkan, karena itu BUMN terus menyehatkan diri supaya memberi kontribusi kepada negara tetapi tidak lupa terus merajut ekonomi kerakyatan seperti ekonomi keumatan, juga membuka lapangan kerja dan meningkatkan pendidikan umat supaya bisa lebih baik dan menjadi SDM nomor satu,”ujar Erick Thohir.

Pada acara ini juga, SIG bersama 31 BUMN memberikan bantuan program ToT Pesantrenpreuneur berupa 52 alat pembelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) untuk 26 pesantren di Jawa Timur dan memberikan santunan kepada 31 anak yatim dan 5 anak disabilitas. (yad)

SIG bersama 31 BUMN Melakukan Pelatihan Bisnis Terapan Diikuti Puluhan Pengajar di 26 Ponpes di Jawa Timur  Selengkapnya

Hari ini, Ratusan Jamaah Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik Berangkat Haji

GRESIK,1minute.id – Anis Wahyuni mberebes mili. Terharu. Penantian panjang puluhan tahun menjadi tamu Allah SWT bakal menjadi kenyataan. Perempuan 48 tahun asal Gresik Kota Baru (GKB) tergabung kelompok terbang (kloter) 12. Ia bergabung di jamaah Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik yang masuk pada Sabtu, 11 Juni 2022.

“Alhamdulillah, mohon doanya bisa menjadi haji mabrur,”ujar Anis Wahyuni sambil mengusat air mata. Seremonial pelepasan calon Jamaah Haji (CJH) dilepas oleh Direktur Keuangan dan Umum (DKU) PT Petrokimia Gresik Budi Wahju Soesilo di Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik di Jalan A.Yani, Desa Ngipik, Kecamatan/Kabupaten Gresik pada Kamis, 9 Juni 2022. Pelepasan simbolis itu dihadiri oleh Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah dan sejumlah undangan lainnya. 

Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah berpesan kepada CJH untuk menjaga kesehatan. Pasalnya, kondisi cuaca di Arab Saudi, Makkah dan Madinah mencapai 51 derajat celcius. “Pakai kaus kaki yang tebal. Karena banyak ditemukan telapak kaki jamaah melepuh,”pesan Bu Min-sapaan akrab-Aminatun Habibah kepada ratusan CJH. 

Wabup perempuan pertama di Kabupaten Gresik itu tidak lupa mendoakan mendapatkan kesehatan sehingga bisa menjalankan rukun haji secara khusyuk. “Semoga menjadi haji mabrur,”ujar Bu Min. 

Dari data KBIH, ada sebanyak 315 calon jamaah haji (CJH) yang mestinya berangkat tahun ini. Namun yang berhasil berangkat hanya 106 jamaah. Sedangkan 7 jamaah yang meninggal dan digantikan keluarganya. 

Ketua Takmir Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik Rohmad mengatakan, para jamaah sangat bahagia pasca dua tahun belum ada keberangkatan Imbas pandemi Covid-19. 

PELEPASAN: Suasana pelepasan CJH Jamaah Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik pada Kamis, 9 Juni 2022 ( Foto: Chusnul Cahyadi/1minute.id)

“Tujuh jamaah haji yang meninggal tahun ini berangkat diwariskan keluarganya. Untuk sisanya 209 calon Jamaah, semoga tahun 2023 bisa berangkat semua,”katanya. 

Diakuinya, sebelum adanya pandemi Covid-19. Kouta rata-rata jamaah Masjid Nurul Jannah 300 sampai 400 jamaah.  “Kouta terbesar di Kabupaten Gresik. Jamaah tidak hanya berasal dari karyawan Perusahaan juga masyarakat umum,”ujarnya. 

Sementara itu Kepala Kantor Kemenag Gresik Sahid menuturkan, pemberangkatan Kabupaten Gresik dibagi dua gelombang. Dengan enam kali pemberangkatan. Gelombang pertama tanggal 11, 13, 15 Juni 2022. Sedangkan gelombang ke 2 tanggal 16, 18, dan tanggal 26 Juni. 

“Itu semua pemberangkatan jamaah ke Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Untuk kouta Jamaah Haji Masjid Nurul Jannah sebanyak 106 jamaah berangkat pada 11 dan 13 Juni 2022. Rinciannya. Kloter 12 berjumlah 58 jamaah. Sedangkan, kloter 16 berjumlah 48 jamaah. (yad)

Hari ini, Ratusan Jamaah Masjid Nurul Jannah Petrokimia Gresik Berangkat Haji Selengkapnya

Menteri BUMN Erick Thohir Dorong Vokasi  Pesantrenpreneur di Jawa Timur

 

GRESIK,1minute.id – Menteri BUMN Erick Thohir mengunjungi SMA Assa’adah di dalam kompleks Pondok Pesantren Qomaruddin, Desa Bungah, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik pada Jumat,10 Juni 2022. Dalam kunjungan Menteri Erick Thohir menyerahkan bantuan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BUMN berupa bisnis terapan (vokasi) pondok pesantren di Jawa Timur.

Erick mengatakan melalui program ini, BUMN berupaya memberikan bantuan vokasi kepada guru di ponpes dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Sektor pendidikan menjadi salah satu sektor terdepan dalam hal corporate social responsibility (CSR), yang sekarang dikenal program TJSL.

“Kami mengubah CSR BUMN, ke dalam tiga hal pokok. Yakni pendidikan, alam dan ekonomi kerakyatan,”kata Erick Thohir.  Dalam sektor pendidikan, BUMN menyediakan 7.700 beasiswa hingga vokasi pendampingan guru. “Juga ada program magang santri. Jadi santriboleh magang di BUMN, agar bisa beradaptasi dengan perkembangan dan mengaplikasikan ilmunya. Kami ingin meningkatkan pendidikan umat menjadi lebih baik dan SDM nomor satu,” katanya.

Di sektor lingkungan, sudah banyak program yang dilakukan perusahaan BUMN. Seperti penanaman mangrove, penanaman pohon dan lain sebagainya. Ini komitmennya dalam rangka menjaga keseimbangan alam. “Kami juga mendorong ekonomi kerakyatan, ekonomi keumatan. Membuka lapangan kerja seluas-luasnya, meningkatkan pendidikan umat juga pendampingan ekonomi kerakyatan terhadap UMKM,” katanya.

Erick mencatat, 2021 BUMN mendapat untung bersih sebesar Rp 126 triliun, hal ini meningkat signifikan dari dua tahun sebelumnya yang hanya Rp 13 triliun. “Kami terus bersih-bersih diri, transparan dan profesional,” katanya..

Kunjungan Erick Thohir dalam acara Seremoni Kolaborasi Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BUMN Program Bisnis Terapan (Vokasi) Pondok Pesantren Jawa Timur dan “Moljeh Asreh” Sampang Madura di Ponpes Qomaruddin ini disambut oleh Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah, Mantan Gubernur Jatim Soekarwo, Pengasuh Ponpes Qomaruddin, KH. Nawawi dan 26 perwakilan Pondok Pesantren se Jawa Timur serta perwakilan dari 31 Badan Usaha Milik Negara.

Sementara itu, Pengasuh Ponpes Qomarudin KH. Nawawi dalam sambutannya menyampaikan, Pondok Pesantren (Ponpes) Qomaruddin akan terus mengembangkan beberapa kegiatan badan usaha milik pesantren. Diantaranya, UMKM berbasis pesantren terus kita bangkitkan sebagai percontohan bahwa pesantren mampu dan siap untuk menggerakkan ekonomi umat.

Selain itu ada pembangunan masjid tepi jalan yang akan dibuka 24 jam untuk melayani musafir, mudah-mudahan apa yang di sumbangkan bapak menteri BUMN melalui program ini dapat menjadikan manfaat dan dirasakan seluruh umat,” pungkasnya. (yad)

Menteri BUMN Erick Thohir Dorong Vokasi  Pesantrenpreneur di Jawa Timur Selengkapnya

Percepatan Pembangunan SPBU Nelayan, Pemkab Gresik Siapkan 4 Lokasi

GRESIK,1minute.id – Lahan untuk proyek Pembangunan Pembangunan Solar Pack Dealer Nelayan (SPDN) atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Untuk Nelayan (SPBUN) telah siap. Ada empat titik yakni Desa Ujungpangkah, Desa Sembayat, Desa Randuboto dan Kelurahan Lumpur.

Presiden Joko Widodo ketika melakukan kunjungan kerja ke Bale Gede di Kelurahan Lumpur beberapa waktu lalu telah memberikan sinyal persetujuan pembangunan SPBUN itu. Untuk mempercepat proses pembangunan SPBUN itu Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani melakukan kunjungan kerja ke kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) pada Kamis, 9 Juni 2022. 

Menurut Bupati Fandi Akhmad Yani, persoalan solar bagi para nelayan menjadi atensinya. Sehingga perlu dilakukan upaya serius agar nelayan dengan mudah mendapatkan solar untuk keperluan sehari-hari dalam mencari ikan di laut.

“Kabupaten Gresik masih membutuhkan sentuhan pembangunan infrastruktur berupa Pertamina dan Pertashop dengan BBM khususnya solar bagi para nelayan. Dan ini menjadi atensi kami di pemerintah Kabupaten Gresik untuk dapat mewujudkan terhadap apa yang dibutuhkan oleh nelayan kami,”ujar Fandi Akhmad Yani. 

Usulan lokasi pembangunan Pertamina itu lanjut Bupati, dibagi di 4 titik yaitu Desa Ujungpangkah, Desa Sembayat, Desa Randuboto dan Kelurahan Lumpur. “Pemerintah daerah sudah menyiapkan lahan untuk pembangunan,”katanya.

Rencana kedepan, lanjutnya, pihaknya akan melibatkan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Gresik Migas untuk menjadi pengelola SPBUN tersebut. Sehingga diharapkan agar dapat dikelola dengan baik dan memudahkan dalam pengawasan.

Dirjen Perikanan Tangkap Kementerian KKP Muhammad Zaini sependapat dengan Bupati Fandi Akhmad Yani. Bahan bakar solar Kebutuhan utama nelayan untuk menangkap ikan. “Mudah-mudahan pertemuan ini membuahkan hasil seperti apa yang diharapkan. Termasuk konsep pengelolaan dengan melibatkan BUMD. Kalau ini bisa terealisasi, maka Kabupaten Gresik akan menjadi percontohan bagi Kabupaten lain di Indonesia,”kata Muhammad Zaini. (yad)

Percepatan Pembangunan SPBU Nelayan, Pemkab Gresik Siapkan 4 Lokasi Selengkapnya

GP Ansor Gresik Desak Sanggar Cipta Alam Dibubarkan

GRESIK,1minute.id – Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Gresik menggelar aksi demo di depan Kantor DPRD Gresik pada Kamis  9 Juni 2022. Mereka mendesak DPRD Gresik untuk meninjau perizinan berdirinya Sanggar Cipta Alam (SCA). 

“Kami meminta agar sanggar tersebut dibubarkan karena terindikasi mengajarkan kesesatan,”ujar Ketua GP Ansor Gresik Abdul Rokim dalam orasinya. Setelah berorasi  massa aksi akhirnya ditemui Ketua DPRD Gresik Abdul Qodir bersama Wakil Ketua DPRD Gresik Mujid Riduan dan Nur Saidah.

Dihadapan demonstran, pimpinan dewan mengatakan telah memulai proses pembahasan kasus pernikahan dengan kambing yang melibatkan anggotanya. Mereka juga sudah memastikan rapat Badan Kehormatan (BK) bakal diikuti langsung oleh pimpinan. Sehingga bisa memastikan semua berjalan sesuai aturan.

DIALOG : (ki-ka) Mujib Riduan, Much Abdul Qodir dan Nur Saidah ketika berdialog dengan perwakilan aksi demo dari GP Ansor Gresik menyikapi perkawinan manusia dengan kambing di Ruang Pimpinan DPRD Gresik pada Kamis, 9 Juni 2022 ( Foto : Chusnul Cahyadi/1minute.id)

“Saat ini masih dalam proses kajian pengaduan bersama tim ahli. Kemudian, penyusunan jadwal untuk penyelesaikan kasus,”ujar Ketua DPRD Gresik Much Abdul Qodir. Qodir dihadapan para demonstran memastikan pihaknya serius mengusut dugaan pelanggaran kode etik dilakukan oleh oknum anggota DPRD Gresik itu. Ketua BK Muhammad Nasir legawa tidak akan memimpin rapat-rapat BK dalam upaya yang dilakukan parlemen. 

“Jadi, nanti rapat BK akan dipimpin oleh pak Mujib (Mujib Riduan, Wakil Ketua DPRD Gresik,Red). Pimpinan lain akan mendampinginya,”tegas Qodir yang juga Ketua DPC PKB Gresik itu. Sebab, perkara yang membelit oknum anggota DPRD Gresik telah menjadi perhatian masyarakat. MUI Gresik juga sudah mengeluarkan fatwa. “Kami serius untuk menuntaskan. Karena kami tidak mau trust (kepercayaan) masyarakat kepada DPRD turun,”tegasnya. 

Terkait tuntutan demonstran, pimpinan dewan meminta agar masyarakat menyampaikan kepada lembaga lain yang berwenang.”Yang pasti, dewan akan melakukan penindakan sesuai kewenangan yang dimiliki,”kata Qodir. 

Untuk diketahui, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Gresik mengeluarkan fatwa pernikahan pria dengan kambing adalah perbuatan penistaan agama. Sebanyak empat orang yang memiliki peran penting dalam hajatan perkawinan Syaiful Arif dengan seekor kambing betina bernama Sri Rahayu binti Bejo itu dinyatakan telah murtad. Mereka akhirnya taubat dengan mengucap syahadat. 

Empat yang diduga terlibat dalam perkawinan tak lazim sehingga menimbulkan banyak kecaman adalah pemilik Pesanggrahan Keramat “Ki Ageng” Nur Hudi Didin Ariyanto. Nur Hudi adalah anggota DPRD Gresik dari Partai Nasional Demokrat (NasDem). Berikutnya, Syaiful Arif adalah pengantin pria. Kemudian, Kresna adalah penghulu dan Arif Syaifullah, adalah Ketua Sanggar Cipta Alam sebagai pemilik akun media sosial (medsos) atau konten kreator. (yad)

GP Ansor Gresik Desak Sanggar Cipta Alam Dibubarkan Selengkapnya

Wabup Pantau Prokes PTM, Siswa Ngaku Senang Belajar di Sekolah

GRESIK,1minute.id – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa-Bali diperpanjang hingga 20 September 2021. Kota Santri-sebutan lain-Kabupaten Gresik berdasarkan asesmen Menteri Kesehatan telah masuk level 1. Zona hijau sepekan sebelumnya zona kuning atawa zona 2.

Sejumlah lembaga pendidikan swasta semakin banyak memulai pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas. Yakni, 50 persen dari kapasitas rombongan belajar (rombel). Sistem pembelajaran bergilir, pagi dan siang. Diantaranya dilakukan di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al Ma’arif NU di Desa Abar-Abir, Kecamatan Bunga, Gresik.

Sekolah jumlah siswa 120 ini melakukan sistem pembelajaran bergilir. Kelas I sampai III  masuk pagi. Sedangkan, siswa kelas IV sampai VI pembelajaran dilakukan pada siang hari. Untuk memastikan proses PTM sesuai protokol kesehatan Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah meninjau proses pembelajaran di MI Al Ma’arif NU itu pada Selasa, 14 September 2021.

Bu Min-sapaan akrab-Aminatun Habibah melakukan dialog dengan sejumlah peserta didik untuk mendengarkan cerita dari bocah-bocah bisa kembali sekolah. “Enak mana belajar dirumah (daring) atau di sekolah,”tanya Bu Min kepada Mufarrichul Anam Al Qowi. Siswa kelas Il dengan tegas menjawab “enak sekolah tatap muka bu,”jawab Faril -sapaan- Mufarrichul Anam Al Qowi. Ia mengaku selama setahun hingga naik kelas II belum pernah bertemu dengan guru dan teman-teman. :Saya bisa bertemu k sama bu guru bu,” jawabnya polos.

Sementara itu, Kepala MI Ma’arif NU Abar Abir Sulistianah mengatakan kalau sekolahnya baru melaksanakan proses belajar mengajar tatap muka seminggu terakhir. “Pembelajaran dilakukan dengan metode bergilir. Pagi dan siang,”ujar Sulistianah. (yad)

Wabup Pantau Prokes PTM, Siswa Ngaku Senang Belajar di Sekolah Selengkapnya

KAI Rencanakan Reaktivasi Jalur KA Stasiun Kebungson untuk Moda Transportasi Barang

GRESIK,1minute.id – PT Kereta Api Indonesia merencanakan reaktivasi jalur kereta di Gresik. Reaktivasi mulai dari Stasiun KA Kebungson, Kelurahan Kebungson, Kecamatan Gresik.
Rencana perusahaan pelat merah itu memanfaatkan jalur KA yang sudah puluhan tahun tidak aktif untuk moda transportasi barang. 

Dalam pengamatan 1minute.id jalur kereta api dari stasiun Kebungson itu sudah banyak berdiri bangunan rumah warga. Ada semi permanen hingga permanen bahkan rumah hunian bertingkat. 

Bangunan stasiun dengan konstruksi papan terlihat kusam. Tiang penyangga bangunan stasiun dari kayu terlihat masih kokoh. Hanya atap stasiun terbuat dari seng sudah banyak berlubang karena termakan usia. Sedangkan, rel kereta sudah hilang karena tertutup pelesteran semen. 

Menurut sejumlah warga yang tinggal di sepaanjang rel kereta api itu, rencana reaktivasi sudah disosialisasikan. Fadilah, diantaranya. Perempuan 49 tahun mengatakan, ada sejumlah orang berpakaian seragam mendatanginya. Mereka mengatakan, bangunan sekitar 10 meter kanan dan kiri dari jalur kerata api akan dilakukan penggusuran.

“Termasuk rumah saya ini,”kata perempuan asal Bangkalan, Madura itu ditemui 1minute.id pada Rabu, 19 Mei 2021. Ibu satu anak yang sudah tinggal sejak masih perawan itu mengaku hanya pasrah bila pemerintah meminta untuk pindah. “Saya punya rumah, tapi tidak memiliki sertifikat karena tanah milik negara,”ujarnya sambil nyambi memasak di teras rumahnya. 

Bangunan rumah berada di dalam bekas stasiun Kebungson. Ukuran sekitar 6×4 meter dan tingkat dua. Saking sempitnya, Fadilah memilih memasak di teras rumah. “Dalam rumah ada dapur tapi sempit ngak iso bernafas,”imbuhnya.

Untuk diketahui rencana aktivasi jalur kereta api di wilayah perkotaan Gresik ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan PT Trans Jaya Persada (TJP).

Kedua pihak sepakat menandatangani MoU tentang Rencana Kerja Sama Pengembangan Bisnis Berbasis Kereta Api di kawasan Eks Stasiun Gresik.

Penandatanganan MoU tersebut dilakukan oleh Direktur Perencanaan Strategis dan Pengembangan Usaha KAI Jeffrie N. Korompis dan Direktur TJP Ignatius Handijoso Siaputra di Gedung Jakarta Railway Center (JRC), Jakarta Pusat pada Selasa, 11 Mei 2021.

Dilansir Kompas.com penandatanganan nota Kesepahaman ini dimaksudkan sebagai komitmen awal dan landasan bagi para pihak untuk dapat meningkatkan, potensi yang dimiliki masing-masing pihak terkait pengembangan bisnis berbasis kereta api di kawasan eks Stasiun Gresik.

Adapun ruang lingkup Nota Kesepahaman yaitu perencanaan dan penjajakan kerja sama yang saling menguntungkan dan layak (feasible) antara para pihak terhadap pengembangan bisnis berbasis kereta api di kawasan eks Stasiun Gresik.

Selain itu, para pihak juga melaksanakan kajian-kajian meliputi aspek bisnis, finansial, kelayakan, lingkungan, legalitas, risiko dan/atau aspek lainnya yang dibutuhkan sehubungan dengan rencana kerja sama pengembangan bisnis berbasis kereta api di kawasan eks Stasiun Gresik.

Dalam MoU tersebut, KAI berkolaborasi dengan TJP akan melakukan kajian-kajian untuk pengembangan eks Stasiun Gresik serta mereaktivasi jalur kereta api hingga ke Stasiun Indro.

Kawasan eks Stasiun Gresik merupakan lahan KAI dengan luas sekitar 23.000 m2. Stasiun tersebut rencananya akan dioperasikan oleh PT Trans Jaya Persada dengan status sewa lahan milik KAI untuk kerja sama angkutan barang.

Eks Stasiun Gresik berada dekat dengan 3 kawasan industri yang cukup besar dengan berbagai macam produk seperti industri plastik, kayu, makanan, energi, produk kimia, dan sebagainya. Eks Stasiun Gresik juga memiliki konektivitas yang baik karena berada dekat dengan beberapa pelabuhan di wilayah Kabupaten Gresik.

Akses terdekat stasiun tersebut adalah menuju Stasiun Indro dengan jarak 3 km. Jalur kereta api Indro – Gresik merupakan bagian dari jalur Kandangan – Gresik yang pertama kali diresmikan pada 3 Januari 1924. Lalu pada 1980 hingga 2020-an  jalur Indro – Gresik berstatus nonaktif.
Pada awal Maret 2021, jalur stasiun Indro direaktivasi untuk kereta komuter jurusan Stasiun Indro – Stasiun Sidoarjo. (yad)

KAI Rencanakan Reaktivasi Jalur KA Stasiun Kebungson untuk Moda Transportasi Barang Selengkapnya

Pandemi, Tradisi Kupatan di Kauman Dilakukan Terbatas pada Kamis Malam


GRESIK,1minute.id – Tradisi Kupatan di Kampung Kauman, Kelurahan Pekauman, Gresik digelar pada Kamis malam, 20 Mei 2021. Akan tetapi, tradisi turun temurun itu dilakukan secara terbatas. Hanya untuk keluarga atau warga Pekauman.

Bairut, salah satu tokoh masyarakat Kampung Kauman mengatakan, pembatasan merayakan Kupatan dilakukan setelah melakukan rapat koordinasi antara lembaga dan tokoh masyarakat pada 11 Mei 2021.  “Tradisi Kupatan, karena sudah turun-temurun tetap dilakukan dengan pembatasan dan protokol kesehatan,”katanya pada Rabu, 19 Mei 2021.

Nafik Udin, pemuda Kampung Kauman membenarkannya. “Tadi Lurah Pekauman juga mengeluarkan surat himbauan itu kepada warga,”kata Nafik.

Dalam surat bernomor 050/49/437.101.14/2021 tertanggal 19 Mei 2021 perihal himbauan Tradisi Kupatan disebutkan berdasar hasil kesepakatan rapat koordinasi antar lembaga dan tokoh masyarakat tertanggal 11 Mei 2021 perihal kegiatan Kupatan yang telah menjadi tradisi temurun dan sudah sangat melekat di kalangan masyarakat khususnya di Kelurahan Pekauman serta mempertimbangkan kondisi pandemi Covid-19 yang sampai dengan saat ini masih nyata ada, sehingga kegiatan sebagaimana dimaksud dapat dilaksanakan dengan tetap melaksanakan dan mematuhi protokol kesehatan serta mencegah terjadinya penularan.

Pelaksanaan protokol kesehatan dalam kegiatan tradisi Kupatan dilaksanakan sesuai ketentuan sebagai berikut :

1. Melaksanakan pembatasan jumlah tamu hanya dikhususkan untuk keluarga/warga Pekauman.

2. Melakukan pembatasan waktu kegiatan Kupatan maksimal sampai dengan pukul 21.00 WIB.

3. Mewajibkan tamu dan penerima tamu untuk menggunakan wajib masker serta menjaga jarak aman minimal 1 meter

4. Menyediakan sarana cuci tangan dengan sabun serta hand sanitizer

5. Setiap warga wajib menjaga diri sendiri dan jika terjadi sesuatu hal maka akan di screning/diisolasi seluruh keluarga oleh tim Satgas Covid-19.

Tradisi Kupatan Kampung Kauman Gresik

Menurut sejumlah warga, tradisi menunda lebaran diperkenalkan oleh ulama bernama Kiai Baka yang masih keturunan Sunan Giri. Ia meminta santrinya agar mengikuti sunah Rasul dengan berpuasa Syawal selama enam hari.

Menurut Wikipedia Kauman (juga disebut Pekauman/Pakauman) merupakan nama beberapa daerah tertentu di Jawa yang banyak dihuni oleh warga Muslim. Kauman biasanya terletak di sebelah barat Alun-alun dan dapat ditandai dengan adanya masjid di daerah tersebut. Nama ini diduga berasal dari kata “kaum imam”.

Kampung Kauman ini berada di belakang Masjid Jamik Gresik di Jalan KH Wachid Hasyim, Gresik. Warga Kauman Gresik memiliki tradisi unik dalam merayakaan Hari Raya Idul Fitri. Mereka selalu ‘menunda’ perayaan Lebaran dan baru melakukannya pada 8 Syawal.

Ketika mayoritas masyarakat Gresik melakukan unjung-unjung untuk saling bermaaf-maafan ke rumah saudara, kerabat atau sahabat. Warga Kampung Kauman, mayoritas memilih berdiam diri dalam rumah. Mereka berpuasa. (yad)

Pandemi, Tradisi Kupatan di Kauman Dilakukan Terbatas pada Kamis Malam Selengkapnya