Kemendag dan Freeport Indonesia Bagikan 5000 Paket Sembako, Warga Semringah 

GRESIK,1minute.id – Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan membagikan ribuan sembako kepada masyarakat di Kota Santri-sebutan lain-Kabupaten Gresik pada Selasa, 28 November 2023. 

Ribuan paket sembako itu, diantaranya dibagikan kepada warga di Pasar Baru Gresik di Jalan Gubernur Suryo, Gresik. Pembagian paket sembako itu dalam Program Kemendag Peduli itu dihadiri Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani, Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah dan Sekretaris Daerah (Sekda) Gresik Achmad Washil Miftachul Rachman. “Paket sembako ini dari PT Freeport Indonesia,” kata Mendag Zulkifli Hasan usai acara pada Selasa, 28 November 2023.

Paket sembako itu, diantaranya, berupa beras, minyak goreng, telur, mentega dan gula itu membuat para penerima semringah. Zulhas-sapaan-Zulkifli Hasan harus merogog kocek sendiri untuk membelikan warga yang belum mendapatkan bantuan sosial (bansos) itu. Diantaranya, membeli ayam dan beras. 

PENERIMA BANSOS : Seorang warga nyunggi bantuan paket sembako dari Kemendag dan PT Freeport Indonesia di Pasar Baru Gresik di Jalan Gubernur Suryo, Gresik pada Selasa, 28 November 2023 ( Foto: chusnul cahyadi/1minute.id)

Dukungan PT Freeport Indonesia (PTFI) dalam program Kementerian Perdagangan Peduli mendapatkan apresiasi dari Zulhas. Pemerintah berharap bantuan sosial ini dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat. Usai menyerahkan bantuan sosial di Pasar Baru Gresik, Zulhas menuju Gedung Dakwah Muhammadiyah berada di Jalan Permata, Kompleks Perumahan Bunder Asri, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik. 

Di Gedung Dakwah Muhammadiyah itu, kembali membagikan sembako kepada masyarakat sekitar. Totalnya berjumlah 5 ribu paket sembako. “Kami mengapresiasi peran dan dukungan PT Freeport Indonesia, melalui kegiatan ini,” kata Zulkifli setelah melakukan penyerahan bantuan sosial di halaman Gedung Dakwah Muhammadiyah. 

Presiden Direktur (Presdir)  PTFI Tony Wenas mengatakan, PTFI mendukung langkah Kemendag dalam melaksanakan program Kemendag Peduli untuk masyarakat. Ini menunjukkan sinergi positif dengan para pemangku kepentingan dan sesuai komitmen PTFI untuk berkontribusi kepada masyarakat setempat. “Kegiatan Kemendag Peduli sejalan dengan upaya PTFI untuk terus berkontribusi dan memberi manfaat bagi masyarakat,” katanya.

Muslih, salah satu penerima bansos mengaku bantuan bahan pokok sangat bermanfaat di tengah kebutuhan sehari-hari yang terus meningkat. “Terima kasih atas bantuan dan perhatian kepada kami. Semoga bansos ini bisa berlanjut karena sangat bermanfaat untuk mensejahterakan warga,” kata Muslih sambil tersenyum bahagia. (yad)